Kamis, 25 April 2013

Pesawat Motif Batik unik banget (batik air)



(klikus) Belum lama ini berita heboh datang dari maskapai penerbangan LION AIR yang sempat mengalami kecelakaan di bandara ngurah rai bali yang sempat tercebur di perairan bali tersebut kini membuat kehebohan yang baru lagi, Kini perusahaan penerbangan ini akan mengoptimalkan upaya dalam menggarap pasar Indonesia Timur dengan maskapai terbarunya yang berkonsep full services carrier, Batik Air. bukan hanya baju saja saat ini yang bermotif tapi pesawatpun di design sedemikian rupa untuk membuat masyarakat meliriknya. Semua kelengkapan dalam pengoprasian sudah dikantongi oleh maskapai ini terutama oleh kementrian perhubungan. Dan Batik Air ini ditargetkan akan beroperasi pada maret 2013.

Sebelumnya Lion sudah melakukan nota kesepahaman dengan Boeing Company untuk memesan lima pesawat Boeing 787 Dreamliner senilai US$ 967,5 juta untuk keperluan Batik Air.
pihak maskapai mengatakan alasan Lion memilih Boeing 787 tersebut karena mampu mengangkut sebanyak 250 hingga 350 penumpang. Selain itu, pesawat ini merupakan pesawat komersial yang sudah mengusung mesin dan teknologi avionik terbaru.(ace)

salam klikus...

0 komentar:

Posting Komentar